Serba serbi

Festival Sendhang Plesungan, Silaturahmi Budaya Daerah Menuju Paradigma Internasional

Musik & Film

13 September 2018 10:09 WIB

Festival Sendhang Plesungan.

SOLO, solotrust.com- Indonesia dengan ragam kesenian yang begitu luas menawarkan berbagai nilai dan makna yang unik. Kesenian menjadi cerminan masyarakat berkat tempaan kebudayaan itu sendiri, dilatarbelakangi oleh perbedaan titik berat dari tiap tradisi, berpengaruh kepada bentuk dan isi kesenian yang ingin disampaikan. Sayangnya dari kekayaan ini seringkali menikam balik masyarakatnya yang tidak memahami perbedaan. Kesenian menjadi salah satu diantara berbagai produk masyarakat berbudaya. Seni yang lahir atas ekspresi sekaligus jati diri tiap teritori membuat seni menjadi salah satu wajah identitas dati tiap wajah.

Dengan lingkup dan perspektif seni yang begitu kaya, Surakartist, lembaga binaan Institut Seni Indonesia Surakarta yang didirikan pada tahun 2017, ingin membangun sebuah wadah bagi para pelaku kreatif. Tidak hanya sebagai ajang unjuk gigi, namun juga sebagai titik temu jumpa untuk berbagi pikiran, ide, gagasan dan pengalaman. Hal ini bertujuan agar terbentuknya lingkungan yang terbuka, sehingga sinergi tumbuh dan terjalin diantaranya.



Festival Sendhang Plesungan 2 adalah festival seni nasional yang diadakan oleh Surakartist, bekerja sama dengan Komunitas Seni Solah Gatra, Masyarakat Kebayanan Blokombo, Muda Mudi RT01/RW12 Bonoroto dan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) Sendhang Plesungan. Nama Festival ini berasal dari lokasi pelaksanaan festival yang bernama Sendang Plesungan. Festival ini merupakan rangkaian pertunjukan seni yang diadakan selama 7 hari berurut-urut di Kompleks Wisata Sendhang Plesungan dan terbuka untuk umum tanpa dipungut biaya.

Festival Sendang Plesungan 2 adalah lanjutan dari Festival Sendang Plesungan yang diadakan di tahun sebelumnya, yaitu tahun 2017. Oleh karena itu, Surakartist mengadakan event berikutnya yaitu “Festival Sendhang Plesungan 2” yang diselenggarakan pada tanggal 2-8 September 2018 setiap hari pukul 19.00 WIB. Festival Sendang Plesungan 2 ini bertemakan “Silaturahmi Budaya Daerah Menuju Paradigma Internasional”. “Diambil dari tujuan kita yang mempertemukan kekayaan budaya daerah dan modern, pengisi acara ini berasal dari kampung, komunitas, perguruan tinggi, dari yang muda sampai yang lanjut usia, dan lain-lain yang seninya itu seni nusantara.”  

(wd)